Friday, August 5, 2011

PAHALA-PAHALA YANG BERBEDA DI TIAP SHOLAT TARAWIH

Bulan Romadlon memang bulan yang penuh berkah, dari mulai kita membuka mata hingga kembali ke tempat tidur selalu ada kebarokahan . kali ini saya Share sebuah Fadilah/keutamaan sholat tarawih yang dikutip dari kitab Durrotun Nasihin :
Berikut liputannya ..hehe

- Malam pertama pahalanya bagaikan bayi yang baru lahir atau masih suci tanpa dosa
- Malam ke-2 diampuni segala dosanya dan dosa kedua orang tuanya
- Malam ke-3 dirindukan malaikat penjaga arsy
- Malam ke-4 pahalanya sama seperti membaca kitab taurat,zabur,injil,al-qur’an
- Malam ke-5 pahalanya seperti solat di masjidil haram,masjid nabawi,masjidil aqso
- Malam ke-6 pahalanya seperti orang yang thowaf
- Malam ke-7 diberi kemenangan seperti saat nabi musa melawan fir’aun
- Malam ke-8 pahalanya seperti semua perkara yang diberikan kepada nabi ibrahim as
- Malam ke-9 ibadahnya seperti ibadahnya nabi muhammad saw
- Malam ke-10 di berkahi dunia akhirat
- Malam ke-11 jika meninggal seperti bayi yang baru lahir tanpa dosa
- Malam ke-12 saat hari kiamat wajahnya bagai bulan purnama
- Malam ke-13 selamat dari perkara buruk
- Malam ke-14 di akhirat tidak akan dihisab
- Malam ke-15 dimintakan maaf dosanya oleh malaikat arsy
- Malam ke-16 selamat dari neraka dan boleh memilih surga sesukanya
- Malam ke-17 pahalanya seperti pahalanya para nabi
- Malam ke-18 allah sudah meridhoi ibadahnya
- Malam ke-19 diangkat derajatnya dan dimasukkan surga al-firdaus
- Malam ke-20 pahalanya seperti pahalanya orang yang mati syahid
- Malam ke-21 di surga dibuatkan rumah dari cahaya
- Malam ke-22 kelak di hari kiamat tidak akan kesusahan
- Malam ke-23 dibuatkan kota disurga
- Malam ke-24 do’anya akan mustajab
- Malam ke-25 selamat dari siksa kubur
- Malam ke-26 pahalanya seperti beribadah 40 tahun
- Malam ke-27 saat melewati jembatan shirotol mustaqim seperti kilat
- Malam ke-28 diangkat derajatnya di surga hingga 1000 derajat
- Malam ke-29 pahalanya seperti haji 1000 kali yang mabrur
- Malam terakhir allah akan menyuruhnya masuk surga, makan sesukanya, jika haus minum di telaga al-kautsar dan di ijinkan mandi di telaga salsabila


======================================
moga bermanfaat ^^b

0 comments

Posts a comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
© 2011 My Dreams
Designed by Blog Thiết Kế
Back to top